Cara Root dan Pasang CWM/TWRP Lenovo A516 Tanpa PC

Rangkang Android - Tutorial Root dan Pasang CWM/TWRP Lenovo A516 Tanpa PC. Lenovo A516 merupakan seri terbaru dari Smartphone Android Lenovo yang di perkenalkan pada akhir tahun 2013. Dengan harga yang relatif murah hanya dibawah 1.5 Juta rupiah Lenovo A516 ini siap memanjakan anda yang ingin memilikinya dengan harga yang terjangkau. Lenovo A516 memiliki berbagai kelebihan yang di antaranya layar yang berukuran besar, serta CPU Dual Core menjadi andalan Lenovo A516 untuk menarik minat para konsumen di Indonesia. Selain itu Lenovo A516 ini juga sudah dilengkapi dengan OS Jelly Bean terbaru yang mampu mengoptimalkan kinerja Lenovo A516 serta mampu mengoptimalkan setiap aplikasi yang kita instal.


Dengan 512 Mb sudah cukup mampu memanage beragam aplikasi yang terinstal pada Lenovo A516, selain itu memory internal yang tersedia pada Lenovo A516 sebesar 4gb dengan dukungan microSD mencapai 32GB. Yang menjadi salah satu keunggulan Lenovo A516 adalah kecepatan internet yang mencapai kecepatan 21 Mbps, dan Lenovo A516 ini sudah mendukung wifi, edge, dan theatering untuk memudahkan kita yang membutuhkan koneksi internet ke laptop kesayangan kita.
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas serta mengulas tentang cara serta langkah Root dan pasang CWM/TWRP Lenovo A516 yang mungkin Anda sedang membutuhkan untuk keperluan Smartphone Android Anda. 

Baiklah langsung saja kita menuju ke pokok pembahasan cara Root dan pasang CWM/TWRP Lenovo A516. Perhatikan serta cermati setiap cara dan langkah-langkahnya agar nantinya tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan. 


Tips : Apabila mengalami gagal saat Root dan pasang CWM/TWRP harap anda ikuti langkah dengan teliti step by step dengan secara detail agar menghasilkan seperti yang anda inginkan.
Bahan-bahan yang dibutuhkan dalam Root dan pasang CWM/TWRP.
  • Download CWM untuk lenovo anda , namun saya sarankan pakai  TWRP yang telah saya coba dan saya pakai disini
Apabila bahan-bahan di atas sudah di download maka selanjutnya kita masuk  pada tahap Root dengan cara sebagai berikut:
  • Pasang framaroot apk dan buka maka akan tampil tampilan barahir atau boromir anda pilih salah satu, biasanya setiap HP berbeda-beda.
  • Jika sudah maka akan muncul tampilan SUCCES berarti hp anda sudah pada tahap berhasil , lalu REBOOT Lenovo anda jika muncul aplikasi Super User berarti hp anda sudah dalam kondisi Root.
Sementara cara pasang atau instal CWM/ TWRP  sebagai berikut:
  • Exstract A516_TWRP_Recovery.zip , anda akan menemukan file recovery.img dan copas ( copy paste )  atau pindah recovery.img dan taruh diluar folder agar mudah untuk mencari.
  • Usahakan baterai HP Anda 70%  ke atas agar kemungkinan bootlop kecil.
  • Pasang aplikasi Mobile Uncle Tool jika ada pop up super user pilih ijinkan/allow saja.
  • Langsung pilih Recovery Update nanti otomatis akan mencari TWRP yang Anda download tadi.
  • Setelah itu langsung pilih recovery.img hasil extract an tadi otomatis HP akan langsung Reboot ke Recovery jika Model Recovery sudah berbeda, selamat Lenovo A516 Anda sudah ter Root dan sudah terpasang TWRP.


Dengan cara  ini sudah kami uji dan coba dan berhasil 100 % apabila gagal menerapkan nya maka hal tersebut adalah tanggung jawab Anda. Terima kasih telah membaca Cara Root dan pasang CWM/TWRP Lenovo A516, Semoga berhasil.
Sesama blogger mari saling menghargai, Apabila mengcopas isi artikel harap isi link sumber biar sama-sama berkarya..

Comments